Oops!
Situs Tidak Ditemukan
demikian ada peringatan saat membuka web blog... jadi bingung mengatasinya
..........
Banyak pengguna domain .ga yang disediakan oleh Freenom sekarang bermasalah. Sehingga web maupun blog-nya pun mengalami masalah. Muncul peringatan tidak terindeks, dialihkan dan tidak bisa dibuka sama sekali. Terdapat tampilan web maupun blog mengalami pengalihan atau tidak terindeks.
Hal tersebut disebabkan karena domain Freenom gratis dan mudah, sehingga menarik banyak orang untuk menggunakannya. Termasuk untuk hal yang negatif/tidak baik spammer dan phisher.
Setelah Freenom digugat oleh Meta, yang menuduh perusahaan tersebut mengabaikan keluhan penyalahgunaan tentang situs web phishing, sekarang Freenom telah berhenti mengizinkan pendaftaran nama domain baru dan menonaktifkan domain gratis.
Untuk mengatasi web atau blog yang bermasalah karena domain nya tidak aktif adalah hapuslah domain kustom yang ada di pengaturan. Kemudian coba dibuka atau lihat blog... sudah normal kembali.
Untuk lebih maksimal, semua tulisan atau link aktif alamat domain yang ada di blog atau web kita semuanya dihapus. Jika sudah punya waktu gantilah dengan domain baru. Jangan berharap lagi dari domain gratis freenom.
Demikian juga domain alamat web blog SMP Negeri 3 Kalikajar yang tadinya www.smp3kalikajar. ga, sekarang kembali menjadi https://www.smpn3kalikajar.blogspot.com